Buah yang termasuk anggota marga Citrus yang berbentuk bulat dan berwarna kuning ini banyak disukai karena mudah ditemui dan memiliki rasa yang segar. Selain itu, jeruk punya banyak keistimewaan yang bisa membuat tubuhmu lebih sehat dan terlindung dari berbagai macam gangguan kesehatan. Buah jeruk menjadi salah satu jenis buah yang memiliki kandungan vitamin cukup tinggi. Tidak hanya itu, jeruk juga merupakan sumber serat, folat, hingga antioksidan yang baik untuk tubuh.
1. Meningkatkan daya tahan tubuh
Buah jeruk sangat terkenal akan kandungan vitamin C-nya. Satu buah jeruk berukuran sedang diketahui dapat memenuhi kebutuhan vitamin C harian.Terpenuhinya kebutuhan vitamin C ini sangat penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Dengan rutin mengonsumsi jeruk, bisa terhindar dari beragam jenis penyakit yang disebabkan oleh virus, seperti flu atau COVID-19.
2. Mencegah kanker
Jeruk adalah sumber antioksidan vitamin C yang sangat baik. Dengan kandungannya ini, jeruk dapat mencegah pembentukan radikal bebas yang menyebabkan kanker. Sebuah penelitian mengatakan, ilmuwan medis dapat memanfaatkan kekuatan vitamin C dari jeruk untuk menghambat sel kanker kolorektal.
3. Mendukung kesehatan jantung
Jeruk merupakan sumber serat dan potasium yang baik sehingga jeruk bermanfaat untuk mendukung kesehatan jantung. Berdasarkan sebuah ulasan di tahun 2017 terhadap meta-analisis sebelumnya, konsumsi cukup serat dapat mengurangi risiko penyakit jantung secara signifikan.
4. Menjaga kesehatan kulit
Jeruk bisa menjaga kesehatan kulit. Khasiat ini diperoleh berkat kandungan antioksidan dan vitamin C-nya yang dapat mencegah kerusakan kulit dan membantu tubuh menghasilkan kolagen agar kulit tetap kencang dan lembap.
5. Mencegah anemia
Mengonsumsi buah jeruk dapat membantu kamu mencegah kondisi anemia. Meskipun buah jeruk bukan sumber zat besi yang baik, tetapi jeruk menjadi sumber vitamin C. Memenuhi kebutuhan vitamin C dengan baik membuat penyerapan zat besi oleh tubuh dapat dijalani dengan baik sehingga kamu tidak mengalami kekurangan zat besi.